Wrist Flexor dan Extensor
Hampir setiap cabang olahraga pastinya akan melakukan latihan fisik berupa Wrist Flexor dan Extensor. Gerakan Wrist Flexor adalah salah satu gerakan jari dari telapak tangan yang diarahkan ke bawah, lalu diluruskan. Gerakan ini berfungsi untuk melenturkan pergelangan tangan.
Sedangan untuk Extensor adalah menggerakan jari ke atas dari telapak tangan sekaligus meluruskan tangan ke depan. Cara ini juga sama berfungsi untuk meregangkan pergelangan tangan.
Baca juga: 4 Tips Merawat Raket Bulu Tangkis, Senjata Utama di Lapangan
Shadow Badminton
Latihan ini bertujuan untuk membayangkan bagaiamana jalannya pertandingan bulu tangkis saat di lapangan.
Bagamana Anda bisa menebak tembakan lawan yang akan datang, hingga berhasil untuk mengembalikan lemparan shuttlecock tersebut.
Untuk melakukan teknik atau latihan ini, Anda membutuhkan bantuan orang lain. Seperti contoh, memberikan arahan bahwa bola kok tersebut datang ke samping kanan. Itu artinya Anda harus mengejar bola tersebut dan berhasil mementalkan kembali.
Dalam latihan ini, akan benar-benar mengayunkan raket yang Anda pegang, seakan-akan bola kok tersebut ada di hadapan Anda.
Teman atau sahabat anda akan membantu Anda dalam mevariasikan tembakan tersebut. Latihan ini akan membantu Anda dalam memperlancar kaki dan pergerakan reflek Anda.
Baca juga: Perhatikan 3 Hal Penting Sebelum Turun ke Lapangan Bulu Tangkis