INVERSI.ID – Bagi generasi era 90-an pastinya setuji jika masa itu bisa dibilang masa terbaik yang penuh kenangan. Tak bisa disangkal jika mengenang era 90-an banyak sekali yang jadi nostalgia tak terlupakan, apalagi kalau ngomongin soal musik.
Buat anak-anak SMA di zaman itu, playlist mereka adalah gambaran dari jiwa muda yang penuh semangat, cinta, dan sedikit drama.
Yuk, kita throwback dan bahas lagu-lagu hits yang jadi soundtrack masa remaja tahun 90-an!
Playlist Paling Hits Anak SMA Tahun 90-an:
- “I Want It That Way” – Backstreet Boys
Lagu yang dirilis pada tahun 1999 ini adalah anthem cinta sejuta umat di akhir 90-an. Nggak cuma liriknya yang bikin baper, tapi melodi catchy-nya juga bikin anak SMA di era itu nyanyi bareng sambil ngebayangin gebetan.
Baca juga: 5 Rekomendasi Film Bertema Anak SMA yang Wajib Kamu Tonton
- “My Heart Will Go On” – Celine Dion
Siapa sih yang nggak kenal lagu legendaris dari soundtrack film Titanic ini? Lagu yang dirilis tahun 1997 ini jadi lagu wajib saat lagi galau atau habis patah hati. Lagu ini sering banget diputar sambil membayangkan adegan romantis Jack dan Rose.
- “Smells Like Teen Spirit” – Nirvana
Buat yang lebih suka musik grunge, lagu ini jadi andalan. Dengan energi yang meledak-ledak, lagu Nirvana ini sering banget dipakai buat nge-charge semangat pas lagi capek sama tugas sekolah. “Smells Like Teen Spirit” menjadi salah satu lagu legendaris yang hingga saat ini masih didengarkan oleh generasi Z.
- “Baby One More Time” – Britney Spears
Lagu debut Britney Spears ini langsung booming dan jadi salah satu lagu wajib di playlist anak SMA. Selain lagunya yang earworm banget, gaya Britney di video klipnya juga jadi inspirasi fashion anak-anak cewek.
- “Bohemian Rhapsody” – Queen
Meskipun lagu ini rilis lebih awal (tahun 1975), di era 90-an lagu ini kembali booming berkat film Wayne’s World. Anak SMA sering banget nyanyiin lagu ini rame-rame, meskipun nggak semuanya paham liriknya.
Playlist anak SMA tahun 90-an ini benar-benar merepresentasikan masa muda yang penuh warna. Dari lagu galau sampai lagu semangat, semuanya punya tempat spesial di hati.
Buat kamu yang pengen nostalgia, coba deh bikin playlist ini dan rasakan vibes 90-an yang ikonik. Jadi, lagu mana yang jadi favoritmu?***