Cara Mengobati Maag, GERD dan Tukak Lambung
Jika sakit maag, maka dianjurkan untuk meminum obat penghambat pompa proton (PPI), antasida, perubahan gaya hidup yakni, pola makan sehat, kelola stres, hindari rokok dan alkohol. Saat seseorang mengalami GERD, dianjurkan untuk minum obat PPI, pengubah motilitas esofagus, dan perubahan gaya hidup dengan turunkan berat badan, hindari makanan pemicu, makan dengan porsi kecil, hindari makan larut malam, tidur dengan posisi kepala lebih tinggi.
Hampir sama dengan sebelumnya, penderita tukak lambung minum obat antibiotik untuk membasmi H. pylori, obat PPI, dan perubahan gaya hidup.
Baca Juga: Efek Samping Minum Kunyit Campur Madu Bagi Kesehatan Tubuh
Soal penyebab maag, GERD dan tukak lambung, hampir sama yakni, pola makan tidak sehat, konsumsi alkohol dan kafein berlebihan, merokok dan stress.
Konsultasi dengan dokter untuk diagnosis dan pengobatan yang tepat. Agar Anda dapat menjalankan aktivitas seperti hari-hari sebelumnya.