Profil Han Joon Woo
Han Joon Woo memulai debut akting sejak 2013. Mengawali karier sebagai aktor layar lebar, dirinya memerankan seorng reporter tak Bernama di film Mr. Go.
Pada tahun berikutnya, lulusan University of Massachusetts, Amerika Serikat ini mendapatkan tawaran main di film layar lebar, Tazza: The Hidden Card sebagai Choi Wang Geun.
Tak berhenti sampai disitu saja, dia telah cukup banyak memerankan berbagai peran di film layar lebar seperti Gangnam Blues, 1987: When the Day Comes, hingga Extreme Job.
Han Joon Woo baru melebarkan sayapnya ke drama Korea pada 2019 lalu lewat serial Be Melodramatic. Peran di drakor tersebut membuatnya jadi incaran rumah produksi dalam proyek berikutnya.
Han Joon Woo didapuk sebagai salah satu pemeran drama Korea berjudul Hyena di tahun berikutnya. Ia juga membintangi sederet drakor populer lainnya, seperti Agency (2023), The Empire (2022), Pachinko (2022), serta Through the Drakness (2022).
Baca juga: Biodata dan Profil Jeong Jong Seo, Pemeran Ratu Woo Hee di Drama Korea Queen Woo
Biodata Han Joon Woo
Nama: Han Joon Woo
Tanggal lahir: 28 Maret 1984
Tempat lahir: Korea Selatan
Pendidikan: University of Massachusetts
Pekerjaan: Pemeran, model
Tahun aktif: 2013 – sekarang
Agensi: Woongbin ENS
Akun Instagram: @_junwoo_han