Profil Pemain Film Kabut Berduri Netflix. (Foto: Pemain Film Kabut Berduri/Twitter Netflix Indonesia)

Biodata dan Profil Pemain Film Kabut Berduri Netflix

2. Yoga Pratama

    Yoga Pratama mengawali kariernya sebagai pemeran aktor cilik. Ketika masih berusia lima tahun, Yoga turut berperan dalam film Tragedi Bintaro yang ditayangkan pada tahun 1989.

    Selain berkarier di dunia akting, Yoga juga sempat merambah dunia presenter. Berkat pembawaannya dalam acara musik anak-anak Pesta Ceria, ia mendapatkan penghargaan dengan kategori Pembawa Acara Anak-Anak Pria Favorit dalam ajang Panasonic Gobel Awards pada tahun 1997.

    Melalui perannya sebagai Rian di film 3 Doa 3 Cinta pada 2008, ia meraih penghargaan pada ajang Festival Film Indonesia 2008 sebagai Pemeran Pendukung Pria Terbaik.

    Biodata Yoga Pratama

    Nama: Yoga Pratama
    Tanggal lahir: 18 November 1983
    Tempat lahir: Jakarta
    Tahun aktif: 1989 – sekarang
    Akun Instagram: @yoga__prat

    3. Lukman Sardi

      Nama Lukman Sardi terkenal seantero Tanah Air. Sejak belia, mamat, sapaan akrabnya, sudah mengasah kemampuan akting melalui empat film drama yang cenderung mempertontonkan akting menguras air mata, yaitu Kembang-Kembang Plastik (1978), Pengemis dan Tukang Becak (1979), dan Anak-Anak Tak Beribu (1980).

      Aktor senior ini terjun ke ranah professional, sempat menjadi seorang penjual asuransi dan mendirikan sebuah taman kanak-kanak. Kemudian ia Kembali bermai dalam sebuah sinetron bertajuk Cinta Yang Kumau.

      Dari sana, ia mendapat tawaran dari Mira Lesmana untuk mengikuti penyeleksian pemeran film kolosal Gie. Walaupun mendapat peran kecil dalam film tersebut, aktingnya cukup mencuri perhatian.

      Biodata Lukman Sardi

      Nama: Lukman Sardi
      Tanggal lahir: 14 Juli 1971
      Tempat lahir: Jakarta
      Pekerjaan: Aktor, produser, sutradara
      Istri: Pricillia Pullunggono
      Anak: 3
      Akun Instagram: @lukmansrd

      Share This Article
      Leave a Comment

      Tinggalkan Balasan

      Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *