Erick Thohir dan Yenny Wahid Dinilai Jadi Bakal Cawapres Potensial untuk Generasi Muda

By Anisa
3 Min Read
Erick Thohir dan Yenny Wahid Dinilai Jadi Bakal Cawapres Potensial untuk Generasi Muda (Foto: Antara)

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dan Yenny Wahid dinilai menjadi dua tokoh bakal calon wakil presiden (cawapres) potensial untuk generasi muda.

Hal itu disampaikan oleh tokoh muda Nahdlatul Ulama (NU) yang juga pengasuh Pondok Pesantren Al Islahiyah Singosari Malang, Ahsani Fathurohman.

Pria yang juga akrab dipanggil Gus Sani itu mengatakan bahwa dua tokoh tersebut sesuai dengan kriteria yang diinginkan oleh anak-anak muda.

- Advertisement -

“Pilihan anak muda itu, cenderung pemimpin muda. Sehingga muncul dua nama itu. Dari generasi muda NU muncul dua nama yakni Erick Thohir dan Yenny Wahid,” kata Gus Sani dalam diskusi Publik Cawapres Potensial di Jawa Timur yang digelar di Kota Malang, Rabu, 4 Oktober 2023.

Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang

Nama di Kalangan Generasi Muda NU

Dalam kesempatan itu, Gus Sani menjelaskan bahwa sejauh ini ada sejumlah nama yang muncul di kalangan generasi muda NU, diantaranya adalah Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD dan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

Kemudian dua nama lain yang muncul dari tokoh-tokoh potensial itu, adalah Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang sekaligus Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Zannuba Ariffah Chafsoh atau Yenny Wahid.

“Sejauh ini, Erick Thohir masih ranking pertama di (bebrbagai) lembaga survei,” katanya.

Baca Juga: Fakta-Fakta Oklin Fia, Selebgram yang Viral Jilat Batang Es Krim

Erick Thohir Dinilai Berhasil Benahi BUMN

Gus Sani menambahkan bahwa pria yang juga menjabat sebagai ketum PSSI itu pun dinilai berhasil membenahi BUMN yang ada di dalam negeri dan juga mampu menjadi Ketua Umum PSSI dengan kinerja yang menjanjikan. Sementara Ytenny Wahid, harus diakui memang berasal dari kalangan Nahdliyin.

“Karena (mereka) muda, mewakili milenial. Ini untuk yang milenial, belum konteks di luar itu,” lanjutnya.

Diketahui bahwa hingga saat ini, ada tiga nama yang menjadi bakal calon presiden (capres) pada Pemilu 2024, yakni Ganjar Pranomo, Prabowo Subianto dan Anies Baswedan. Anies Baswedan telah dipastikan akan maju didampingi oleh Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Sekedar informasi bahwa jadwal yang telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden dijadwalkan dimulai pada 19 Oktober sampai dengan 25 November 2023.

Leave a comment