Naik dua kali lipat
Mengutip dari majalah bisnis Forbes, pemilik nama lengkap ini Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro masuk dalam daftar 10 atlet dengan bayaran tertinggi dan merajai posisi dengan bayaran 260 juta dollar AS atau sekitar Rp 4,15 triliun.
Jumlah itu, naik hampir dua kali lipat dari setahun sebelumnya, yaitu 136 juta dollar AS. Alhasil, Ronaldo memuncaki daftar tersebut untuk keempat kalinya.
Bayaran pemain terbaik di dunia ini sebagian besar berasal dari lapangan sepak bola yang mencapai 200 juta dollar AS atau sekitar Rp 3,19 triliun. Sementara pendapatan di luar lapangan mencapai 60 juta dollar AS atau sekitar Rp 959 miliar sebagaimana dilansir Kompas.id.
Baca juga: Prestasi Gemilang Timnas Jepang di Piala Asia U-23, Jawara Pencetak Sejarah