Kabar meninggalnya sosok selebritis sekaligus politis, Marissa Haque membuat banyak orang terkejut.
Atas hal tersebut pula, sehingga banyak orang yang mencari tahu sakit apa yang diderita oleh istri dari aktor Ikang Fawzi tersebut.
Baca juga: Biodata dan Profil Marissa Haque: Dari Dunia Hiburan ke Politik Indonesia
Sebelum meninggal dunia, Marissa Haque dikabarkan sempat tidak sadarkan diri di rumahnya.
Hal tersebut disampaikan oleh adik Marissa, Soraya Haque. Ia menjelaskan bahwa ibu dari Bella Fauzi itu meninggal secara mendadak.
Justru, Soraya menyebut bahwa sang kakak tidak menunjukkan gejala penyakit sebelumnya.
Disebutkan pula bahwa sebelumnya Marissa Haque tidak mengeluhkan kondisi apa pun sebelum kehilangan kesadaran di rumah, dan kemudian meninggal dunia.
“Pada malam hari mereke bertemu di ruangan atas, dan menurut info, kakak saya sudah tidak bergerak lagi,” kata Soraya Haque di rumah duka, yang berada di Bintaro, Tangerang, Selatan, Rabu (2/10/2024).
Mengetahui Marissa Haque tidak sadarkan diri, pihak keluarga langsung membawanya ke rumah sakit terdekat untuk memastikan kondisinya.
Baca juga: Permintaan Terakhir Marissa Haque Sebelum Meninggal Dunia
Soraya mengatakan, kondisi kala itu tidak memungkinkan untuk memanggil dokter ke rumah karena sudah terlalu larut malam.
“Akhirnya, dibawa ke Rumah Sakit Premiere Bintaro untuk mendapatkan kepastian,” jelasnya.
Apa Sakit yang Diderita Marissa Haque?
Hingga kini belum diketahui secara pasti apa sakit yang diderita Marissa Haque dan menyebabkan artis senior sekaligus politisi tersebut meninggal dunia.
Penyakit apa yang diderita dari istri dari aktor senior Ikang Fawzi itu juga belum diketahui.
Sebagaimana diketahui bahwa Marissa Haque menghembuskan nafas terakhir di RS Premier Bintaro pada, Rabu 2 Oktober 2024 sekitar pukul 02.00 WIB.
Baca juga: Kronologi Meninggalnya Marissa Haque, Soraya Haque: Sudah Tak Bergerak
Sebelum meninggal dunia, Marissa juga masih sempat mengunggah video bahagia bersama temannya di Instagram.