Arti Nama Unik 6 Cucu Jokowi: Jan Ethes hingga Bebingah, Penuh Makna Filosofis

By DP
4 Min Read
Keluarga besar Presiden Joko Widodo (Jokowi) kehadiran anggota baru dan kembali menjadi sorotan. (Foto: Antara)

INVERSI.ID – Keluarga besar Presiden Joko Widodo (Jokowi) kehadiran anggota baru dan kembali menjadi sorotan. Cucu keenam Jokowi, Bebingah Sang Tansahayu, lahir pada 15 Oktober 2024, pukul 07.02 WIB di RSU Bunda, Jakarta. Putri dari Kaesang Pangarep dan Erina Gudono ini menambah deretan cucu Jokowi yang memiliki nama unik dan sarat makna.

Menariknya, nama-nama cucu Jokowi umumnya kental dengan unsur Jawa dan memiliki filosofi yang mendalam. Berikut ulasan arti nama keenam cucu Jokowi, mulai dari Jan Ethes hingga Bebingah Sang Tansahayu.

Arti Nama Unik 6 Cucu Jokowi

  1. Jan Ethes Srinarendra

Cucu pertama Jokowi, Jan Ethes Srinarendra, lahir pada 10 Maret 2016 dari pasangan Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda. Nama ini berasal dari bahasa Jawa yang sarat makna. Jan berarti ‘sangat’, Ethes berarti ‘cekatan’, Srinarendra berarti ‘pemimpin yang cerdas’.

- Advertisement -

Dengan nama ini, Gibran dan Selvi berharap putra mereka tumbuh menjadi sosok yang cekatan dan cerdas sebagai seorang pemimpin.

  1. La Lembah Manah

Anak kedua Gibran dan Selvi, La Lembah Manah, lahir pada 15 November 2019 di Solo. Nama ini juga diambil dari bahasa Jawa, dengan filosofi yang dalam. La merupakan singkatan dari “Lembut anakku, luwes anakku, lomo anakku”, yang menggambarkan kelembutan dan keluwesan. Lembah Manah bermakna ‘rendah hati’, sebuah sifat yang diharapkan dari sang anak.

Baca Juga: Polri Anugerahi Jokowi Medali Kehormatan Loka Praja Samrakshana: Pengakuan Atas Kontribusi Besar

Nama ini mencerminkan harapan orang tua agar La Lembah Manah menjadi pribadi yang rendah hati dan bijaksana.

  1. Sedah Mirah Nasution

Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution memilih nama Sedah Mirah Nasution untuk putri pertama mereka yang lahir pada 1 Agustus 2018. Nama ini menggabungkan unsur Jawa dan Batak.

Sedah berarti ‘menawan’, Mirah melambangkan sifat yang ‘salihah dan dermawan’, Nasution adalah marga Batak dari ayahnya, Bobby.

Kahiyang dan Bobby berharap putri mereka tumbuh menjadi sosok yang penuh pesona, berbakti, dan murah hati.

  1. Panembahan Al Nahyan Nasution

Panembahan Al Nahyan Nasution, adik Sedah Mirah, lahir pada 3 Agustus 2020. Nama ini memadukan unsur Jawa dan Arab, menunjukkan pengaruh budaya yang luas.

Leave a comment