Tampil dengan Pakaian Adat Karo
Penyanyi asal Medan ini pun tampil dengan memakai pakaian khas adat Karo yang semakin memperkuat nuansa kebudayaan Indonesia. Sedangkan, Anton terlihat penuh percaya diri.
Hal itu terlihat saat mikrofonnya bermasalah, ia tetap tenang dan profesional. Mengetahui hal itu, Lyodra langsung berbagi mikrofonnya ke Anton.
Sehingga penampilan keduanya tetap berjalan dengan lancar saat membawakan lagu The Prayer.
Baca Juga: Lyodra Tampil di Misa Akbar dengan Adat Batak Karo
Bahkan para netizen pun menyampaikan beragam komentar di akun X yang membagikan momen Lyodra berbagi mic dengan Anton.
“Lyodra memang terbaik!! Bapak pernah bikin acara kantor di kampung, dijelasin dananya cuma ada sedikit, Lyodra nyanggupin dan rela ke Kabanjahe naik sinabung sama sound systemnya semua diangkut pake bus,” tulis akun @brivirbriv.
“Lyodra inii satu2nya idola gw dari jebolan indonesian idol sumpaaa, udah sukak bgt dari sejak audisi,” lanjut akun @hooplaa_.
“Kerennn bgt lyly,” timpal akun lainnya.
*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.