Profil Asma Nadia tengah menjadi sorotan publik setelah menilai film Air Mata di Ujung Sajadah mirip dengan karyanya.
Kuasa hukum Asma Nadia, Ana Sofa Yuking mengungkapkan bahwa kliennya tidak pernah diminta izin oleh pembuat film untuk membuat judul mirip dengan novel itu.
Pasanya, produser dari film Air Mata Di Ujung Sajaddah ini adalah Ronny Irawan dan Nafa Urbach.
Penasaran dengan sosok Asma Nadia? Berikut profil Asma Nadia dan biodata Asma Nadia.
Penulis
Sosok Asma Nadia dikenal sebagai seorang penulis novel atau cerpen Indonesia. Sosoknya mulai dikenal sebagai pendiri Forum Lingkar Pena dan manajer dari Asma Nadia Publising.
Pendidikan Asma Nadia
Mengenai pendidikan Asma Nadia, ia merupakan lulusan dari SMA Negeri 1 Budi Utomo Jakarta dan melanjutkan kuliah di Fakultas Teknologi Pertanian di Institut Pertanian Bogor (IPB).
Namun Asma tidak menyelesaikan kuliah yang dijalaninya, sebab ia harus beristirahat karena penyakit yang dideritanya. Hari-harinya ia jalani dengan menulis.
Aktif Kirim Tulisan ke Majalah Isam
Saat itu, Asma pun aktif untuk mengirimkan tulisannya ke majalah Islam. Sebuah cerpennya yang berjudul Imut dan Koran Gondrong meraih juara pertama Lomba Menulis Cerita Pendek Islami tingkat nasional yang diadakan majalah Aninda pada tahun 1994 dan 1995.
Baca Juga: Fakta-Fakta Oklin Fia, Selebgram yang Viral Jilat Batang Es Krim
Karya Asma Nadia
Lalu apa saja judul karya Asma Nadia? Nadia pernah menghasilkan novel yang berjudul Derai Sunyi. Sebagai anggota ICMI, Asma Nadia juga pernah diundang untuk mengisi acara bengkel kerja kepenulisan yang diadakan ICMI, orsat Kairo.
Penghargaan Asma Nadia
Lewat karyanya, Asma pun pernah mendapat berbagai penghargaan. Tidak hanya menulis, Asma Nadia kerap memberi materi dalam berbagai lokakarta yang berkaitan dengan penulisan dan feminisme, baik di dalam dan di luar negeri.
Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang
Hobi Fotografi
Tidak hanya sebagai penulis, Asma juga menggemari seni fotografi. Lewat Yayasan Asma Nadia, ia merintis Rumah Baca Asma Nadia yang tersebar di berbagai kota di Indonesia, rumah baca ini memiliki sekolah dan kelas komputer serta tempat tinggal bagi anak yatim secara gratis untuk membaca dan beraktivitas.
Biodata dan profil Asma Nadia
Nama lengkap: Asmarani Rosalba
Nama panggung: Asma Nadia
Nama panggilan: Asma
Lahir: 26 Maret 1972
Umur: 51 tahun
Agama: Islam
Pekerjaan: Penulis, Manajer
Instagram: @asmanadia