Dead Sara
Album-album studio mereka seperti “Dead Sara” (2012), “Pleasure to Meet You” (2015), dan “Ain’t It Tragic” (2021). Sementara itu, ketiga EP yang telah dirilis Emily bersama Dead Sara adalah “The Airport Sessions” (2008), “The Covers” (2017), dan “Temporary Things Taking Up Space” (2018).
Menurut informasi dari Loudwire, selama berkarier di industri musik, Dead Sara telah membawakan banyak lagu cover dari band-band terkenal, meskipun mereka belum pernah meng-cover lagu dari Linkin Park.
Berdasarkan data dari Setlist.fm, band ini sering kali membawakan lagu-lagu klasik dari Rage Against the Machine, seperti “Killing in the Name,” “Freedom,” dan “Sleep Now in the Fire,” serta lagu-lagu ikonik dari Led Zeppelin, Stevie Nicks, Nirvana, dan The White Stripes.
Sebelum membentuk Dead Sara, Emily juga pernah memberikan vokal latar di album solo “Nobody’s Daughter” milik Courtney Love. Pada tahun 2002, ia dan anggota Dead Sara lainnya mendapatkan kredit penulisan lagu untuk “Bones” dan “Help Me” di album “Holy Fvck” milik Demi Lovato, dan berkolaborasi dengan Lovato di lagu terakhir tersebut.
Baca juga: Biodata dan Profil Shakilla Astari, Selebgram Diisukan Dekat dengan Salim Nauderer
Biodata Emily Armstrong
Nama lengkap: Emily Marcia Armstrong
Nama panggung: Emily Armstrong
Tanggal lahir: 6 Mei 1986
Tempat lahir: Los Angeles, California, Amerika Serikat
Pekerjaan: Penanyi, penulis lagu, musisi
Tahun aktif: 2005 – sekarang
Akun Instagram: @emilyarmstrong
Demikianlah informasi biodata dan profil Emily Armstrong vokalis baru Linkin Park yang disajikan untuk Inviewers. Ikuti terus informasi update seputar drama Korea lainnya.
*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.