INVERSI.ID – Nama Frederika Alexis Cull mendadak jadi sorotan setelah berperan sebagai Karlin dalam series Gelas Kaca yang tayang di Vidio.
Dalam series ini, Frederika Alexis Cull merupakan rekan kerja Raka (Rio Dewanto). Tak hanya sebagai rekan kerja saja, namun Karlin juga menyukai sosok Raka dalam series ini.
Gelas Kaca adalah series televisi streaming Indonesia produksi Screenplay Films yang ditayangkan perdana 8 Agustus 2024 di Vidio.
Penasaran dengan sosoknya? Berikut profil dan biodatanya Inversi.id rangkumkan untuk Anda.
Profil Frederika Alexis Cull
Frederika Alexis Cull adalah ratu kecantikan, model, aktris pemenang kontes Puteri Indonesia 2019 mewakili DKI Jakarta 1.
Frederika mewakili Indonesia pada kontes Miss Universe 2019 dan berhasil meraih posisi 10 Besar.
Ia jadi wanita perwakilan Indonesia ketujuh dan perwakilan DKI Jakarta pertama yang berhasil ditempatkan dalam sejarah Miss Universe.
Baca Juga: Jadwal Tayang dan Link Nonton Series Gelas Kaca Episode 6
Perempuan kelahiran Jakarta pada 5 Oktober 1999 ini putri tunggal dari ayah yang keturunan Inggris kewarganegaraan Australia, Roy Alexis Cull, dan ibu kelahiran Lampung, Yulia Peers.
Sempat tinggal di kampung halaman sang ayah di Gold Coast, Queensland, Australia. Umur 7 tahun, Frederika pindah ke Jakarta.
Frederika pun menyelesaikan pendidikannya di AIS Indonesia dan lulusan program International Baccalaureate di British School Jakarta pada tahun 2018.
Baca Juga: Biodata dan Profil Pemain Series Gelas Kaca
Di tingkat perguruan tinggi, Frederika menempuh pendidikan Ekonomi dan Manajemen di Saïd Business School, selaku sekolah bisnis milik Universitas Oxford di Britania Raya.
Selain dikenal sebagai model, Frederika juga dikenal sebagai seorang aktris yang telah membintangi beberapa judul film, serial televisi hingga FTV.