Nama Harris Vriza dalam beberapa waktu belakangan kerap menjadi perbincangan hangat. Hal tersebut terkait dengan perannya sebagai Nando di sinetron terbaru bertajuk Saleha yang tayang di SCTV.
Di sinetron Saleha, Harris Vriza yang memerankan karakter Nando, yakni seorang pemuda yang terhimpit keuangan dan kemudian menjerumuskan dirinya pada pekerjaan tercela, yaitu penculikan orang kaya dan meminta tebusan.
Baca juga: Biodata dan Profil Pemain Sinetron Saleha
Berbagai kisah haru dan mendebarkan banyak dilakoni Harris Vriza di dalam sinetron ini, dimana dirinya beradu akting dengan Syifa Hadju yang berperan sebagai Saleha, serta Teuku Ryan yang berperan sebagai Azzam.
Lalu siapa sebenarnya sosok Nando dalam sinetron Saleha ini? Bagi Anda yang penasaran dengan dirinya, maka berikut akan dipublikasikan biodata dan profil Harris Vriza selengkapnya.
Profil Harris Vriza
Harris Vriza adalah seorang aktor Indonesia yang lahir pada 25 November 1993. Dirinya debut dalam akting saat bermain dalam sinetron Anak Jalanan pada tahun 2015.
Berkat perannya dengan karakter sebagai Doni di sinetron Anak Jalanan, sosok Harris Vriza semakin dikenal luas oleh publik, sehingga sejak saat itu dirinya kerap bermain untuk berbagai sinetron.
Baca juga: Biodata dan Profil Tisya Amallya Putri
Sejak saat itu, Harris Vriza rutin beperan dalam berbagai judul sinetron, diantaranya Pangeran (2015), Raja (2016), Mimpi Metropolitan (2018), Oh Mama Oh Papa (2018), Jodoh itu Dekat (2018), Koma (2018), dan Impossible Love (2019).
Selanjutnya dirinya juga turut bermain dalam sinetron Goyang 29 Digeboy Asoy (2019), Jodoh Wasiat Bapak (2019), Guru Rock n Love (2019), hingga Magic Tasbih (2021).
Selain berperan untuk sejumlah judul sinetron, dirinya juga turut berperan dalam film layar lebar, seperti Aib: Cyberbully (2018), Malam Jumat the Movie (2019), My Super Dad (2019), Malam Para Jahanam (2023), Dealova (2023).
Tak hanya aktif di dunia akting, dirinya juga turut menjadi model dalam sejumlah video musik, seperti berjudul Mengapa Kita #TerlanjutMencinta yang dinyanyikan oleh Lyodra, Maafkan Aku #TerlanjutMencinta yang dinyanyikan Tiara Andini.
Baca juga: Profil Damian Hardung, Pemeran James Beaufort di Serial Maxton Hall: The World Between Us
Tak hanya itu, dirinya juga turut memerankan model video musik berjudul Terhukum Rindu yang dinyanyikan Andika Mahesa dan Putra Siregar, serta video klip Dealova yang dinyanyikan Fadhilah Intan.