Nama Jirayut atau Afisah Jehderamae menjadi sorotan karena berkebangsaan Thailand, namun sukses berkarir di Indonesia.
Selain menjadi penyanyi dangdut, Jirayut juga dikenal sebagai seorang aktor, presenter dan konten creator. Dia kerap tampil heboh dengan gaya bicara yang kerap menjadi perhatian netizen.
Jirayut memulai karirnya di dunia hiburan Indonesia dengan mengikuti ajang D’Academy Asia Musim 4 yang ditayangkan di sebuah stasiun televisi tahun 2018.
Lantas siapa sebenarnya sosok Jirayut? Berikut profil Jirayut dan biodata Jirayut lengkap dengan asal serta umurnya.
Peserta D’Academy Asia Musim 4
Sosok Jirayut mulai dikenal setelah mengikuti ajang pencarian bakat D’Academy Asia Musim 4. Namun setelah tersenggol di babak sepuluh besar, Jirayut pun diangkat menjadi presenter di acara yang sama keesokan harinya.
Kemudian di dalam acara yang masih sama pada musim berikutnya, yakni musim kelima, Jirayut kembali dipercaya untuk membawakan acara tersebut.
Presenter
Sebagai seorang presenter, Jirayut pernah membawa acara D’Academy Asia Musim 4, Liga Dangdut Indonesia Musim 2, D’Star, Quick Count Pilpres, Konser Indahnya Islam, Konser Romantis dan masih banyak lagi acara lainnya yang dipandu oleh Jirayut.
Aktor
Sukses sebagai presenter, Jirayut pun mencari peruntungan lain dengan terjun ke dunia akting. Jirayut mulai berakting lewat beberapa judul serial televisi, FTV seperti Pintu Berkah: Gadis Pemilik Kos Yang Rajin Bersedekah Menjadi Pengusaha Sukses Hotel Syariah (2019) sebagai Jirayut dan Magic 5 (2023) berperan sebagai Dafa.
Asal Jirayut
Sukses berkarir di Indonesia, ternyata Jirayut adalah warga negara Thailand. Dia merupakan anak ketiga dari empat bersaudara dari pasangan Sman Jehdueramae dan Amalina Hayati.
Profil dan Biodata Jirayut
Nama Lengkap: Afisan Jehdueramae
Nama Panggung: Jirayut
Nama Panggilan: Jirayut LIDA
Tempat, Tanggal Lahir: Narathiwat, Thailand, 24 Februari 2001
Umur: 22 tahun
Kewarganegaraan: Thailand
Pendidikan: SMU BangbangOkute School
Agama: Islam
Orang Tua: Sman Chederamae (Ayah) dan Hayati Hama (Ibu)
Saudara: Amilia Jehderamae (Kakak), Arfan Jehderamae (Kakak), Anisa Jehderamae (Adik)
Profesi: Penyanyi, Presenter, Aktor
Hobi: Menyanyi, Bermain Voli, Cover Lagu
Instagram: @jirayutdaa4official