Jhonny Iskandar Ternyata Anak Pondok Pesantren Sebelum Jadi Legenda Rockdut

By Ade Kurniawan
3 Min Read
Jhonny Iskandar pernah menjadi anak pondok pesantren. Sumber Foto: instagram

Jagad hiburan kembali berduka setelah mendengar kabar kehilangan salah satu sosok legendarisnya. Jhonny Iskandar.

Musisi yang dikenal dengan orkes Pengantar Minum Racun (PMR), Jhony Iskandar menghembuskan napas terakhir, pada Jumat 10 Mei 2024, pukul 8.45 WIB.

Berita tersebut menyisakan kesedihan mendalam bagi pecinta musik dangdut lintas generasi.

- Advertisement -

Alamat duka terletak di Jalan Anyar Kp Leuwinutug Nomor 96, Citeureup, Bogor, Jawa Barat, tempat di mana ribuan penggemar dan rekan musisi berkumpul untuk mengenang sosok yang telah memberikan kontribusi besar dalam dunia musik Indonesia.

Baca Juga: Karya Lagu Jhonny Iskandar yang Disukai Pecinta Musik Lintas Generasi, Ini Judul dan Liriknya

Jhonny Iskandar bukanlah nama asing dalam jagad musik dangdut Indonesia.

Dengan kacamata berantai dan lengkingan suara khasnya, ia berhasil menciptakan identitas yang unik dan mengukir namanya sebagai salah satu musisi legendaris.

Salah satu karyanya yang menjadi hits dan tetap dikenang hingga kini adalah “Pengemis Cinta”.

Leave a comment