Salahkan Anaknya soal Perceraian dengan Ria Ricis, Ayah Teuku Ryan: Dia Kepala Keluarga

By DP
3 Min Read
Ayah Teuku Ryan, Rustam Efendi, menjadi saksi dalam sidang perceraian anaknya dengan Ria Ricis di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, pada Senin, 22 April 2024. (Foto: Instagram/@riaricis1795)

Ayah Teuku Ryan, Rustam Efendi, menjadi saksi dalam sidang perceraian anaknya dengan Ria Ricis di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, pada Senin, 22 April 2024.

Setelah sidang selesai, Rustam tidak bersedia untuk mengungkapkan isi pembahasan sidang tersebut.

Rustam Efendi menyalahkan Teuku Ryan atas perceraian tersebut, dengan menegaskan bahwa Ryan adalah kepala keluarga dan seharusnya bisa menyelesaikan masalah tersebut.

- Advertisement -

“Dalam hal apa saja (menyalahkannya). Misalkan di sana ada laporan, Ryan suka ngopi kan Ricis suka kasih tahu tuh, Ryan suka ngopi, lebih mementingkan temannya,” kata Rustam.

“Sementara kondisi Ricis dalam keadaan hamil padahal kan katanya ngopi, kan Ayah telepon tuh Ryan ngopi sama klien-kliennya yang kasih kerja ke Ryan,” tambah Rustam.

Baca Juga: Sidang Cerai Perdana, Ria Ricis dan Teuku Ryan Menangis saat Mediasi

Teuku Ryan Kepala Keluarga

Rustam juga menyebutkan bahwa saat Ricis sedang hamil, Ryan masih saja menghabiskan waktu untuk ngopi bersama klien-kliennya yang memberikan pekerjaan kepada Ryan.

Lebih lanjut, Rustam menyatakan permintaan maafnya kepada Ricis atas kesalahan yang dilakukan oleh Ryan.

“Intinya keluarga besar Ayah ‘jangan sampai pisah’. Semua ini bisa diperbaiki,” tambahnya.

Sebagai informasi, Ria Ricis dan Teuku Ryan menikah pada 12 November 2021 di sebuah hotel di Jakarta Selatan dan dari pernikahan tersebut mereka dikaruniai seorang anak perempuan.

Baca Juga: Fakta-fakta Ria Ricis Gugat Cerai Teuku Ryan, Tuntut Nafkah hingga Hak Asuh Anak

Namun, Ria Ricis mengajukan gugatan perceraian terhadap Teuku Ryan pada 30 Januari 2024, yang memuat tiga tuntutan, yaitu perceraian, hak asuh anak, dan nafkah anak.

Leave a comment