Berjuang untuk bertahan
Ada juga pasangan lansia (Moon Sung Geun dan Ye Su Jeong) yang kembali dari perjalanan ke luar negeri. Kemudian, kakak beradik (Park Hee Von dan Park Ju Hyun) yang ketinggalan pesawat.
Di tengah kekacauan itu, ada juga Echo, anjing hasil eksperimen militer bernama Project Silence yang diam-diam hendak diangkut dan ikut terjebak di atas jembatan.
Baca juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Drakor Tarot: Stories of 7 Cards
Namun, anjing tersebut malah melarikan diri dari kandang di tengah pengangkutannya yang rahasia. Ia mengincar manusia tanpa henti. Masyarakat yang sedang terperangkap kini menjadi target hewan mematikan tersebut.
Tak hanya itu, dokter Yang (Kim Hee Won), peneliti yang bertanggung jawab atas Project Silence juga ada di atas jembatan.
Perjuangan putus asa dimulai bagi mereka untuk melarikan diri ke tempat yang aman.
Daftar Lengkap Pemain Film Korea Project Silence
Film Korea Project Silence sudah mulai syuting sejak Oktober 2020 dan selesai pada 10 Februari 2021. Film ini awalnya direncanakan tayang secara luas tahun lalu usai diputar di Midnight Screening Festival Film Cannes pada 22 Mei 2023.
Berikut daftar lengkap pemain film Korea Project Silence
- Lee Sun Kyun sebagai Cha Jung Won
- Ju Ji Hoon sebagai Joe Park
- Kim Hee Won sebagai Doctor Yang
- Moon Sung Geun sebagai Byeong Hak
- Ye Soo Jung sebagai Soon Ok
- Kim Tae Woo sebagai Jung Hyun Baek
- Park Hee Von sebagai Mi Ran
- Park Ju Hyun sebagai Yoo Ra
- Kim Soo Ahn sebagai Cha Kyung Min
*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.