Harga tiket konser “Here I Am Rossa”
Ada enam kategori tiket pra-penjualan yang ditawarkan kepada penonton, yaitu Gold Center (Rp1,76 juta), Gold (Rp1,4 juta), Silver Center (Rp1,2 juta), Silver (Rp960 ribu), Bronze Center (Rp360 ribu), Bronze (Rp280 ribu), serta Festival Left dan Festival Right (masing-masing Rp480 ribu). Perlu dicatat bahwa harga tiket di atas belum termasuk pajak dan biaya layanan aplikasi.
“Kami sangat terkejut dengan antusiasme para penggemar Rossa. Padahal kami hanya memposting informasi di media sosial Rossa dan belum melakukan konferensi pers atau promo apapun,” kata CEO Inspire IDN, P. Intan S.
Konser “Here I Am Rossa” merupakan konser tunggal yang akan digelar di tiga negara: Indonesia, Malaysia, dan Singapura pada tahun 2025. Di Indonesia, konser ini akan berlangsung di Indonesia Arena, Kompleks GBK, Jakarta Pusat pada 23 Mei 2025.
Menariknya, konser ini akan menampilkan bintang tamu spesial dan tata panggung yang belum pernah terlihat sebelumnya di konser-konser Rossa. Detail mengenai konser di Malaysia dan Singapura akan segera diinformasikan oleh promotor.
Sebelumnya, Rossa telah sukses menggelar tur konser di tiga negara selama dua tahun berturut-turut dengan judul “Rossa 25 Shining Years (2022)” dan “Another Journey: The Beginning (2023)”, yang menarik sekitar 80 ribu penonton.
Baca juga: Akhirnya Konser di Indonesia, BTOB Bahas Makanan Favorit
*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya