Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48 mengejutkan publik setelah mengumumkan tentang kelahiran anak pertama mereka. Keduanya merahasiakan pernikahan yang telah berlangsung pada tahun 2022 lalu, tepatnya di bulan Februari.
Diberi nama Archie Hermawan Farid Gilandy Widianto. Banyak yang bertanya-tanya apa arti nama dari anak Marshel Widianto tersebut.
Diambil dari Nama Pengusaha dan Artis
Nama anak pertama Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48 diambil dari beberapa nama pengusaha terkenal dan artis ternama Tanah Air yaitu Raffi Ahmad.
Marshel Widianto berharap bahwa anaknya nantinya bisa sukses seperti mereka. Farid diambil dari nama tengah Raffi Ahmad, lalu Gilandy diambil dari nama Gilang Juragan 99 dan sang istri Sandy Purnamasari, Widianto diambil dari nama keluarga.
“Kalau Farid itu dari Raffi Ahmad (nama tengah), lalu Gilang itu pengusaha kan haha (Gilang Widya Pramana), nah kalau Widianto nama keluarga,”ungkap Marshel Widianto.
Kemudian Archie merupakan anak panah yang kuat dan Hermawan punya ketangguhan untuk hidupnya.
“Archie itu artinya anak panah yang kuat, lalu Hermawan itu artinya dia punya ketangguhan untuk hidupnya,”lanjut Marshel Widianto.
Dibantu Biaya Persalinan
Dalam sebuah acara, Okky Lukman sebagai pembawa acara sempat menyinggung soal keterlibatn nama-nama pada nama anak Marshel Widianto.
Ia menanyakan mengenai kebenaran biaya persalinan yang diduga dibiayai oleh Raffi Ahmad, Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari.
Mendengar hal itu, Marshel Widianto pun tertawa. Ia menegaskan biaya persalinan istrinya kemarin mencapai puluhan juta.
“Gilandy itu Gilang Shandy, lalu Hermawan itu sahabat saya. Mereka yang sahabat saya dan yang membantu membiayai, Rp 65 juta anak saya hahaha,”jawab Marshel Widianto.
Beri Pesan untuk Sang Anak
Marshel Widianto menyampaikan pesan haru untuk putra pertamanya itu. Dirinya berharap agar sang anak nantinya bisa menjadi orang yang beruntung dan tak menganggap rendah orang lain.
“Anakku tercinta, kebahagiaan ku, papa cuma pengen bilang apapun yang akan kamu lakukan nanti memang hidupmu lebih beruntung dari orang tua kamu, tapi jangan pernah menganggap orang rendah, tetap hargai orang lain, diri sendiri, dan jangan sombong,”ungkap Marshel Widianto.