Pasangan Denny Caknan dan Bella Bonita kembali menjadi sorotan publik setelah tampil di podcast Deddy Corbuzier. Denny Caknan dikritik oleh netizen karena dinilai terlalu berlebihan menyudutkan sang istri.
Dalam podcast tersebut, mantan Happy Asmara itu pun menceritakan kebiasaan dari sang istri, Bella Bonita yang selalu mengikutinta saat manggung.
Denny pun mengungkapkan alasan sang istri ikut manggung karena Bella Bonita takut jika dirinya akan kabur dari rumah.
Lalu bagaimana fakta-fakta lain Denny Caknan dituding merendahkan Bella Bonita? Berikut rangkumannya.
Mengeluh Diikutin Manggung
Dilihat dari podcast tersebut, Denny Caknan seolah mengeluh karena sang istri sering ikut kemana-mana saat dia manggung.
“Aku itu kalau kemana-mana, manggung, diikutin terus. Disuruh istirahat di rumah gak mau. Takut kan kamu kalau aku lepas,” kata Denny Caknan.
Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang
Menanggapi hal itu, Bella Bonita pun membela diri dnegan mengatakan bahwa Denny Caknan duluan yang menawarkan untuk ikut. Kemudian Denny mengatakan bahwa itu hanya basa-basi.
“Padahal harapan kita (dia jawab) nggak. Semoga tidak, semoga tidak,” lanjut Denny Caknan.
Tidak Bebas Nongkrong sampai Larut Malam
Tidak hanya itu, Denny Caknan juga mengungkapkan bahwa pernikahan membuatnya tidak bisa bebas untuk nongkrong sampai larut malam. Namun, keluhan itu pun kembali direspon oleh Bella Bonita.
“Ribet sekarang nikah tuh. Mau ngopi harus pulang jam 12.00 malam, nggak asik,” lanjut Denny Caknan.
“Nggak usah hiperbola,” sahut Bella Bonita.
Baca Juga: Fakta-Fakta Oklin Fia, Selebgram yang Viral Jilat Batang Es Krim
Netizen Nilai Denny Caknan Tidak Menghargai Bella
Sontak ucapan dari Denny Caknan itu pun dianggap tidak menghargai istrinya dan tidak menjaga perasaan sang istri. Apalagi Bella Bonita tengah hamil.
“Setidaknya hargai istrimu mas, walaupun dari cara bicara maupun tingkah laku jangan permalukan dia di depan umum apalagi itu ditonton orang banyak.. dari mimik wajah mbak Bella menunjukkan kalau dia kagok dan takut salah bicara. Kasihan toh mas istrinya hamil,” tulis seorang netizen.
“Maaf mas kali ini aku kurang suka sama becandaannya sudah nonton full podkesnya malah jadi gak respek setelah lihat celotehan sampeyan ke Mbak Bella. Sebagai sesama wanita aku kok ngerasa sakit hati kalau digituin sama suami nanti alibinya becanda tapi menurutku hal begitu tidak lucu,” lanjut netizen lainnya.