Belakangan ini sebuah Girlband dengan nama Mother Bank asal Majalengka tengah menjadi perbincangan publik. Pasalnya anggota girlband tersebut berisi emak-emak dengan gaya yang nyetrik.
Gaya nyetrik Mother Bank terlihat dengan atribut kerudung yang menjulang tinggi. Akun Instagram @kulturdomestik menjelaskan asal usul Girlband tersebut dan sosok yang menginisiasinya.
Mother Bank adalah girlband yang beranggotakan kebanyakan ibu-ibu atau emak-emak adal Jatiwangi, Majalengka, Jawa Barat.
Berbentuk Bank Keliling
Dalam Instagram itu menjelaskan bahwa Mother Bank awalnya merupakan eksperimental berbentuk Bank Keliling yang diinisiasi oleh kelompok riset Badan Kajian Pertahanan.
Jadi beda Mother Bank dengan Bank Keliling adalah mereka yang dikelola secara bersama-sama dengan bunga pinjaman nol persen.
“Awalnya merupakan bank eksperimental berbentuk Bank Keliling yang diinisiasi oleh kelompok riset Badan Kajian Pertanahan. Yang membedakan Mother Bank dengan Bank Keliling pada umumnya adalah mereka dikelola secara bersama-sama dengan bunga pinjaman nol persen,” keterangan dalam unggahan itu.
Bikin Lagu Sendiri
Tidak hanya menjalankan tugas utamanya, grup ini juga aktif bermusik. Dalam unggahan @kulturdomestik, Mother Bank telah mengelurkan mini album perdana berjudul ‘Tanggung Renteng’ yang dirilis pada 19 juni 2023.
“Dengan diiringi musik keramik yang dikenalkan oleh Jatiwangi Art Factory, Mother Bank telah menghasilkan mini album berjudul “Tanggung Renteng” dan telah dirilis 19 Juni lalu di bawah label @yesnowavemusic,” tulis akun tersebut.
Lagu Tentang Keresahan Emak-emak
Lewat album yang berjudul Tanggung Renteng itu, Mother Bank menyampaikan isu-isu berlatar belakang sosial yang ada di daerah mereka. Salah satu lagu di album itu adalah Jalan-jalan yang membagikan keresahan para perempuan sebagai nasabah bank keliling dengan bunga cicilan cukup tinggi.
Dalam video musik yang dibagikan, ditampilkan perubahan kondisi Majalengka dari persawaan hingga berubah menjadi pabrik-pabrik.
Antusiasme Pemuda Jatiwangi Jadi Buruh
Selain itu, video musik Mother Bank itu juga menampilkan antusiasme pemuda Jatiwangi yang berbondong-bondong menjadi buruh, upaya perempuan dalam memanfaatkan lahan, hingga proses kolaborasi anggota Mothe Bank dengan perempuan pengrajin keramik di salah satu desa di Borobudur, Magelang.