5 Cemilan Sehat bagi Pengidap Gagal Ginjal, Anti Ribet

By dwi kurnia
4 Min Read
5 Cemilan Sehat bagi Pengidap Gagal Ginjal. (Foto: Ilustrasi/Freepik)

Selain menjalankan pengobatan yang sesuai, pengidap gagal ginjal juga perlu menjalankan perawatan secara mandiri di rumah. Salah satu perawatan yang perlu dilakukan dengan menjaga pola makan yang sehat.

Meskipun begitu, bukan artinya pengidap gagal ginjal tidak boleh mengonsumsi camilan di sela-sela waktu makan. Namun, pastikan kamu mengonsumsi berbagai camilan yang tepat untuk mencegah perburukan kondisi penyakit. Berikut berbagai pilihan camilan untuk pengidap ginjal dilansir dari Halodoc, Selasa (6/8/2024).

Baca juga: Kandungan Skincare yang Wajib Dihindari Bumil

- Advertisement -

Konsumsi cemilan

Mengonsumsi camilan adalah hal yang menyenangkan bagi setiap orang. Namun, untuk menjaga kesehatan tetap optimal, sebaiknya perhatikan jenis camilan yang akan kamu konsumsi disela-sela waktu makan.

Hal ini juga berlaku bagi pengidap gagal ginjal agar selalu memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi. Pengidap gagal ginjal perlu memastikan camilan yang akan dikonsumsi mengandung rendah fosfor, potasium, dan garam.

Terlalu banyak fosfor membuat pengidap ginjal tidak mampu mengeluarkan kelebihan kandungan ini dalam tubuh. Akibatnya terjadi penumpukan fosfor yang bisa memicu gangguan pada tulang dan jantung.

Baca juga: Dapat Meningkatkan Demensia, Perhatikan konsumsi Daging Olahan

Tingkat potasium yang sesuai dalam tubuh membuat saraf dan otot bekerja lebih baik. Namun, saat ginjal tidak mampu mengeluarkan kandungan tersebut, potasium dapat menumpuk dalam darah yang memicu gangguan jantung.

Selain itu, pastikan kamu mengonsumsi jumlah garam yang cukup setiap harinya. Mengurangi kadar garam mampu menurunkan tekanan darah tinggi dan mengurangi penumpukan cairan dalam tubuh yang rentan dialami pengidap gagal ginjal.

Nah agar tidak salah pilih camilan, berikut berbagai pilihan camilan untuk pengidap ginjal, yaitu:

Baca juga: Harga Emas Antam 2 Agustus, Ketahui Tips Aman Cara Membelinya

Leave a comment