5. Xiaomi
Produk elektronik dari merek China Xiaomi merambah berbagai sektor, termasuk sepeda listrik. Xiaomi menawarkan sepeda listrik dengan kualitas tinggi dan performa yang andal, sering kali dilengkapi dengan fitur seperti sistem pengereman yang efisien, motor bertenaga, dan baterai dengan jarak tempuh yang baik.
Desainnya yang ergonomis dan harga yang bersaing membuatnya menjadi pilihan populer di pasar sepeda listrik. Sepeda listrik Xiaomi yang beredar di Indonesia diantaranya adalah QiCycle dan HIMO.
Sepeda listrik Xiaomi dijual sekitar Rp4.575.000 – Rp15.750.000
Baca Juga: Arab Saudi Prioritaskan Diplomasi China di Timur Tengah
6. Lankeleisi
Sepeda listrik Lankeleisi memiliki tipe XT750 yang menawarkan desain futuristik dan sporty, dengan frame yang mirip sepeda gunung. Sepda itu memiliki diameter ban besar, dan velg yang tampak mewah.
Selain itu, sepeda ini bisa dilipat untuk kemudahan penyimpanan dan transportasi. Lankeleisi dijual seharga Rp9.847.890 – Rp13.534.000