INVERSI.ID – Ahli gizi lulusan Universitas Indonesia Vania mengatakan camilan bisa memberikan manfaat jika dikonsumsi dengan bijak, seperti dengan mengonsumsi camilan yang berasal dari ‘whole food’ atau makanan yang tidak mengalami proses pengolahan terlalu lama.
Kebiasaan ngemil, kata dia, sudah menjadi kebiasaan yang lumrah dalam kehidupan sehari-hari.Hal ini dilakukan karena orang sering merasa ada keinginan untuk makan sesuatu di antara waktu makan utama.
“Karena adanya rasa lapar yang muncul beberapa jam setelah makan, penurunan energi yang bisa diatasi dengan ngemil atau keinginan menikmati rasa makanan tertentu,” kata Vania saat peluncuran musim terbaru Apel Rockit di Jakarta, Selasa, 20 Agustus 2024, seperti dilansir dari Antara.
Namun sebagian besar orang cenderung menghindari camilan, karena dianggap tidak sehat.
Baca Juga: Playlist Anime Sekarang Tersedia di Spotify
“Padahal menurut data, ngemil sebenarnya bisa menjadi kebiasaan yang baik asalkan memilih camilan yang sehat,” ujarnya menambahkan.