Mutasi varian Covid-19
Adapun lonjakan kasus kali ini didominasik oleh subvarian EG.5 yang merupakan turunan dari varian omicron dan masuk dalam kategori variants of interest (VOI) atau varian yang memiliki mutasi genetik yang diprediksi dapat memengaruhi karakteristik klinis virus.
Mutasi virus subvarian Omicron EG.5 ini disebut lebih banyak dibawa oleh mereka yang melakukan perjalanan dari luar negeri.
Kemenkes melaporkan bahwa terdapat lima negara dengan jumlah kasus baru terbanyak dalam beberapa pekan terakhir, diantaranya Thailand 539 kasus, India 293 kasus, Iran 292 kasus, Afganistan 129 kasus, dan Marocco 116 kasus.