Bisakah Mudik Gratis Pake Motor Listrik? Ini Jawaban Kemenhub

By dwi kurnia
4 Min Read

Pulang ke kampung halaman menjadi impian masyarakat di hari raya. Terlebih lagi program mudik gratis menjadi incaran banyak orang, baik menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum.

Masih jadi banyak pertanyaan terkait mudik gratis bagi pengguna kendaraan Electric Vehicle (EV) lantaran pengendara motor yang diklaim ramah lingkungan tersebut sedang memasuki trendnya. Kementerian Perhubungan menjawab keresahan masyarakat terkait hal itu.

Baca juga: Penitipan Motor di Polisi, Mudik jadi Tenang

- Advertisement -

Kemenhub dengan tegas menyatakan tak akan mengangkut penumpang yang membawa kendaraan motor listrik melalui Program Mudik Gratis Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah, untuk mencegah terjadi kebakaran di dalam kapal.

Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut Kemenhub Capt Hendri Ginting, di Jakarta, Jumat, mengatakan bahwa kebijakan tersebut diambil sebagai langkah preventif untuk mengantisipasi kemungkinan kebakaran kapal selama pelayaran.

“Pada saat mengangkut motor nanti jangan motor listrik, karena di atas kapal kalau kebakaran motor listrik itu penanganannya belum begitu baik,” kata Hendri dalam dilansir dari laman Antara, Sabtu (23/3/2024).

Leave a comment