Cerita Horor Terowongan Casablanca, Penampakan Pria Bunuh Diri hingga Kuntilanak Merah

By Anisa
2 Min Read
Cerita Horor Terowongan Casablanca, Penampakan Pria Bunuh Diri hingga Kuntilanak Merah (Foto: Illustrasi/Pixabay)

Di tengah padatnya ibu kota Jakarta, ternyata masih ada juga cerita horor yang tersampai di telinga-telinga masyarakat. Salah satu lokasi yang dinilai horor adalah Terowongan Casablanca.

Saat menuliskan terowonga casablanca di pencarian Google, muncullah kisah-kisah mistis yang pernah dialami oleh sejumlah orang.

Konon bahwa area Terowongan Casablanca ini adalah bekas Tempat Pemakaman Umum (TPU) di Menteng Pulo. Kala itu, Pemerintah DKI Jakarta memindahkan kuburan massal ke lokasi lain. Dalam proses pemindahan, dikabarkan ada satu jenazah yang bentuknya masih utuh.

- Advertisement -

Menurut cerita yang beredar, seorang lelaki paruh baya yang tidak diketahui identitasnya pernah bunuh diri di Terawangan Casablanca. Laki-laki itu gantung diri menggunakan spanduk dan arwahnya dikenal menjadi penunggu Terowongan Casablanca.

Baca Juga: Cerita Danur, Pengalaman Pribadi Risa dengan 5 Hantu Belanda Jadi Film Horor Menakutkan

Gadis Diperkosa Bergilir dan Kuntilanak

Tidak hanya itu, beredar juga kabar bahwa ada seorang gadis yang diperkosa secara bergiliran oleh sekelompok pemuda hingga tewas. Gadis malang itu pun lantas diseret ke lokasi yang kini menjadi Terowongan Casablanca, dibuang dan dibiarkan begitu saja hingga arwahnya pun gentayangan.

Di Terowongan Casablanca, hantu kuntilanak merah yang mengganggu pengguna jalan turut dipercaya menjadi penunggu Terowongan Casablanca.

Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang

Bahkan lokasi itu semakin angker setelah banyak kecelakaan yang terjadi. Mulai dari kecelakaan mobil hingga motor. Dari kecelakaan itu, beberapa korban kecelakaan disebut-sebut tewas.

Suara tangisan juga terkadang didengar oleh para pengendara mulai dari tangisan anak-anak hingga seorang wanita. Tangisan tersebut tentu membuat pengendara merinding ketakutan dan terkadang sampai hilang kendali.

Meski demikian, tentang kebenaran cerita horor Terowongan Casablanca ini masih menjadi perdebatan. Kisah yang kini ada cukup jadi pemanis dan kisah yang boleh dipercaya atau tidak.

Leave a comment