Ciri-ciri Seseorang Mendapat Malam Lailatul Qadar
Berikut adalah ciri-ciri orang yang mendapatkan Lailatul Qadar, sebagaimana dijelaskan oleh berbagai sumber:
Bertambahnya Kebaikan
Menurut penjelasan Profesor Quraish dalam sebuah wawancara di saluran YouTube Najwa Shihab, salah satu ciri orang yang mendapatkan Lailatul Qadar adalah bertambahnya kebaikan. Kebaikan ini mencakup segala aspek, mulai dari perkataan, sikap, hingga perbuatan.
Ketenangan
Ciri kedua orang yang mendapatkan Lailatul Qadar menurut Profesor Quraish adalah mendapat ketenangan. Mayoritas ulama menyatakan bahwa ketenangan atau kedamaian ini bersifat berkelanjutan.
Mendapat Ucapan Salam dan Berjabat Tangan dengan Malaikat Jibril
Menurut Syekh Abdul Qadir Al-Jilani dalam kitab Al-Ghunyah, dikatakan bahwa pada malam Lailatul Qadar, malaikat Jibril tidak akan membiarkan seorang pun kecuali akan mengucapkan salam dan menjabat tangannya.
Oleh karena itu, orang yang mendapatkan Lailatul Qadar akan diberi ucapan salam dan berjabat tangan dengan malaikat Jibril. Hal ini memberikan pengalaman yang luar biasa karena malaikat Jibril merupakan makhluk ghaib.
Baca Juga: Ini Keutamaan Malam Lailatul Qadar di 10 Hari Terakhir Ramadan, Momen Turunnya Al-Qur’an
Adapun ciri-ciri dari orang yang mendapat salam dan jabatan tangan dengan malaikat Jibril adalah gemetar kulitnya, hatinya menjadi lembut, dan banyak mengeluarkan air mata.
Amalkan Isi Al-Quran
Orang yang mendapatkan Lailatul Qadar juga selalu memperdalam pemahaman terhadap Al-Quran dan berusaha mengamalkan isinya.
Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang
Meningkatnya Ketakwaan kepada Allah SWT
Seseorang yang mendapatkan Lailatul Qadar akan terus meningkatkan ketakwaannya dan tunduk kepada Allah SWT dengan memperbanyak ibadah.
Demikianlah ciri-ciri dari orang yang mendapatkan malam Lailatul Qadar. Semoga kita menjadi salah satu yang mendapatkan Lailatul Qadar di bulan Ramadan.