Awal Ramadhan 2024
Sebelumnya, Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas mengatakan berdasarkan hasil sidang Isbat secara mufakat memutuskan 1 Ramadan 1445 H/2024 M jatuh pada hari Selasa , 12 Maret 2024. Keputusan ini dibacakan oleh Menag Yaqut Cholil Quomas pada Konferensi Pers, Minggu, 10 Maret 2024.
“Mudah-mudahan sidang hasil isbat ini, seluruh umat Islam dapat menjalankan ibadah puasa dengan kekhusukan,” ujar Yaqut Cholil Quomas.
Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang
Yaqut Cholil Quomas mengatakan ada beberapa perbedaan dalam memutuskan awal bulan suci Ramadan. “Memang ada beberapa perbedaan dan itu biasa saja. Kita harus saling menghormati sehingga tercipta suasana yang kondusif,” ujarnya.