Lebaran 2023, warna sage menjadi tren. Hampir semua orang menggunakan baju Lebaran dengan warna ini, begitu juga dengan para artis. Padahal, warna ini dihubungkan dengan kematian Napoleon Bonaparte. Berikut fakta-faktanya.
Warna sage juga dikenal sebagai nama rempah-rempah yang banyak digunakan dalam berbagai hal.
Berbicara warna sage, di media sosial banyak sekali dijumpai seseorang yang menggunakan baju Lebaran 2023 menggunakan warna sage.
Mengenal Warna Sage
Warna sage adalah bagian dari keluarga warna hijau yang punya rona keabu-abuan atau keperakan. Warna sage ini, didapat dari campuran hijau kekuningan dan abu-abu.
Lalu, warna sage juga menyerupai warna daun sage (Salvia officinalis) kering yang banyak ditemui dalam masyarakat. Hal ini, Seperti dilansir dari Color Psychology.
Selain itu, warna sage punya sejarah panjang, hingga dihubungkan dengan kematian Napoleon Bonaparte.
Racun dalam Sejarah Dunia
Baju Lebaran 2023 warna sage, memang enak untuk dipandang. Namun, warna warna sage yang identik dengan warna hijau sejak zaman kuno sudah digunakan. Bahkan menjadi racun dalam sejarah dunia.
Kematian Napoleon Bonaparte
Lalu, warna sage juga dihubungkan dengan kematian Napoleon Bonaparte. Karena warna yang cendrung hijau ini, tepatnya warna hijau scheele mengandung racun arsenik.
Warna hijau scheele ini, digunakan untuk mengecat kamar tidur Bonaparte yang kemungkinan menyebabkan kematiannya pada 1821.
Lambangkan Kebijaksanaan
Terlepas dari dihubungkan dengan kematian Napoleon Bonaparte, warna sage ternyata melambangkan kebijaksanaan dan sebuah simbol pertumbuhan dan pembaharuan.
Karena termasuk dalam keluarga warna hijau yang identik dengan kedamaian, ketenangan hingga relaksasi jiwa seseorang menjadi lebih baik.
Jika dijadikan sebuah busana Lebaran 2023, warna sage akan berikan kesan tenang dan dewasa, serta memunculkan suasana yang ramah. Terlebih, jika dipadukan antara warna sage dan warna emas.
Terlebih, jika warna sage itu adalah hijau sage. Disebut berpasangan baik dengan warna merah muted, hijau limau, dan hijau seafoam. Sebagai rona pucat, warna itu mewakili pertumbuhan.
Tapi pada saat yang sama juga berarti ketidakdewasaan dan kurangnya pengalaman. Itu dianggap sebagai warna awal yang baru.