Salah satu member BUMN Runners, Mizani Adlina Putri mengatakan lari adalah olahraga sederhana, tapi dinilai mampu berikan keseimbangan bagi yang menjalaninya.
“Kita ada acara ini, supaya teman-teman itu bisa jadikan ini sebagai work life balance terus healthy mind dan ajang silahtuhrami,” ujarnya.
“Buat teman-teman runners yang lain, ditunggu ya di event selanjutnya. Nanti gantian tuan rumahnya,” tambahnya.
Bagi wanita yang pernah jadi salah satu best inovator BRI itu, BUMN Runners tak hanya sekedar olahraga. Para pegawai dari berbagai instansi bisa berkumpul dan berbagi cerita di luar pekerjaan.
Baca Juga: Hilangkan Stres dan Healing Murah Meriah, BUMN Runners Jakarta Sukses Bikin Peserta Keringatan
Selain ajakan hidup sehat bersama, lari juga cocok untuk melepas stres. Itu yang dirasakan Mizani.
Kegiatan BUMN Runners sudah berlangsung di beberapa kota seperti Magelang, Malang, Bali dan Jakarta. Pada Rabu (28/02/2024) mendatang, kegiatan akan digelar di Balikpapan, Kalimantan Timur.
Adapun acara di Jakarta berlangsung sukses. Dari pantauan Inversi.id, para peserta terlihat sumringah dan mandi keringat setelah berlari dalam jarak 7 km dan 12 km pada Minggu (25/02/2024) pagi.
Baca Juga: BUMN Runners, Bikin Candu dengan Sejuta Manfaat yang Menyehatkan