Memperbanyak Sedekah
Bersedekah di bulan Ramadan dianjurkan, apalagi di sepuluh hari terakhir. Sedekah dapat berupa harta benda, tenaga, maupun hanya sekedar senyuman.
Dengan begitu, sedekah akan membantu membersihkan hati dan membantu mereka yang membutuhkan ketimbang kita.
Secara bahasa, sedekah merupakan salah satu amalan yang dianjurkan untuk diperbanyak di sepuluh hari terakhir Ramadan. Selain pahala yang berlimpah, sedekah juga dapat membantu membersihkan hati dan membantu mereka yang membutuhkan.
Tak melulu soal harta, sedekah banyak memiliki bentuk. Seperti, uang, makanan, pakaian.
Sedekah juga bisa menggunakan tenaga, dengan membantu sesama umat Muslim seperti mengajar anak-anak, juga berlaku untuk membantu sesama manusia secara umum.
Baca Juga: 4 Daftar Tradisi Masyarakat Jawa Sambut Ramadan, No 3 Sudah Tidak Asing
Sebuah senyuman, juga bisa bernilai sebagai sedekah dan dapat meringankan beban dan mencerahkan hati.
Banyak keutamaan dalam memperbanyak sedekah, seperti: menghapus dosa-dosa, mendapatkan pahala yang berlimpah, mendekatkan diri kepada Allah SWT, memberikan ketenangan dan kedamaian hati, dan membantu orang lain yang membutuhkan lebih dari apa yang kita miliki saat ini.