INVERSI.ID – Kecanduan gadget pada anak menjadi masalah yang semakin serius. Layar ponsel dan tablet seakan tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari mereka.
Namun, terlalu sering bermain gadget dan banyak waktu yang dihabiskan di depan layar dapat berdampak buruk pada perkembangan anak, baik fisik maupun mental.
Untuk mengatasi masalah ini, berikut adalah 6 tips yang bisa Anda coba untuk mengalihkan perhatian anak dari gadget:
Tips Alihkan Perhatian Anak dari Gadget
- Jadilah Contoh
Anak-anak cenderung meniru apa yang dilakukan orang tuanya. Batasi penggunaan gadget sendiri agar anak juga termotivasi untuk melakukan hal yang sama.
- Buat Jadwal Penggunaan Gadget
Tetapkan waktu khusus untuk bermain gadget dan patuhi jadwal tersebut. Hal ini akan membantu anak memahami bahwa ada waktu yang lebih produktif untuk melakukan aktivitas lain.
- Ajak Anak Beraktivitas Fisik
Ajak anak bermain di luar rumah, berolahraga, atau mengikuti kegiatan ekstrakurikuler. Aktivitas fisik tidak hanya menyehatkan tubuh, tetapi juga dapat meningkatkan mood dan mengurangi stres.
Baca Juga: Cegah Gagal Ginjal, Dinkes Cimahi Lakukan Ini Terhadap Jajanan Anak Sekolah