LANY Berbagi Kebaikan di Jakarta, Kunjungi Panti Asuhan Lestari Sayang Anak

By dwi kurnia
2 Min Read
LANY Berbagi Kebaikan di Jakarta, Kunjungi Panti Asuhan Lestari Sayang Anak. (Foto: Antara)

Kegiatan sosial LANY

Paul menambahkan, “Memberikan sesuatu kepada komunitas memberikan pengalaman luar biasa bagi kami, dan kami harap itu dapat membuat kehidupan mereka menjadi lebih baik.”

LANY juga mengajak para penggemar untuk berkontribusi dengan membantu panti asuhan Lestari Sayang Anak. Dalam unggahan di Insta Story, mereka menjelaskan bahwa panti asuhan ini merupakan tempat bagi anak-anak terlantar yang tidak bisa dirawat oleh keluarga kandung mereka.

Lestari Sayang Anak digambarkan sebagai rumah kecil yang penuh perhatian, di mana anak-anak mendapatkan makanan sehat, pakaian, pendidikan, dan kasih sayang.

- Advertisement -

Grup asal Amerika Serikat ini menggelar dua pertunjukan di Jakarta sebagai bagian dari tur Asia mereka, pada 9 dan 10 Oktober 2024, sebelum melanjutkan perjalanan ke Filipina.

Melalui aksi sosial ini, LANY menunjukkan bahwa mereka tidak hanya peduli pada musik, tetapi juga berkomitmen untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Baca juga: Akhirnya Konser di Indonesia, BTOB Bahas Makanan Favorit

*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya

Leave a comment