Pernah dengar ada lomba melamun? Lomba satu ini memang ada di salah satu negara Asia. Bahkan, bisa menarik banyak publik untuk ikut berpartisipasi. Hal ini merupakan bentuk perlawanan atas kesibukan sehari-sehari dalam kehidupan yang sulit untuk dielakkan.
Bagi orang terbiasa beraktivitas tanpa henti, lomba melamun menjadi hal yang asing. Tubuh, otak serta jiwa disibukkan dengan segala macam jenis kegiatan yang ada. Sebagian orang ini akan merasa bersalah jika tubuh dan pikirannya berhenti bekerja.
Baca juga: Jakarta X Beauty 2024 Hadirkan Lebih dari 400 Brand
Di Korea Selatan, lomba melamun merupakan bentuk kegusaran ditekan dengan banyaknya aktivitas sehingga dilawan secara radikan, yakni melamun bersama melalui lomba.
Dilansir dari Kompas.id, Minggu (2/6/2024), Kawasan Banpo Hangang Park, Seoul, Korea Selatan, ramai oleh ratusan orang yang duduk diam di atas matras yoga dengan pandangan menerawang. Tak ada yang memegang ponsel, berbincang, atau bermain gim.
Mereka benar-benar hanya duduk dan melamun. Orang yang melamun paling lama akan didapuk sebagai pemenang lomba melamun. Kegiatan ini diadakan pada Minggu 12 Mei 2024 lalu.