INVERSI.ID – Taman Kusuma Bangsa IKN atau Ibu Kota Nusantara, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, dirancang untuk mengenang jasa pahlawan kemerdekaan Indonesia.
Menurut Antara, Taman Kusuma Bangsa IKN tidak hanya menjadi tempat untuk menghormati dan mengenang pahlawan Indonesia, tetapi juga akan digunakan untuk upacara renungan suci pada setiap 17 Agustus, tepatnya pukul 00.00. Pada 17 Agustus 2024, renungan suci di IKN akan dilaksanakan di Taman Kusuma Bangsa.
Taman ini, yang dirancang oleh I Nyoman Nuarta, akan menjadi tempat penghormatan bagi pahlawan, pejuang, serta pendiri bangsa, khususnya Bung Karno dan Bung Hatta.
Baca Juga: Pengamanan Ketat HUT RI Ke-79 di IKN, Ribuan Personel Dikerahkan
Dengan konsep bangunan monumental, Taman Kusuma Bangsa menggambarkan perjuangan panjang kemerdekaan Indonesia melalui patung proklamator Soekarno dan Mohammad Hatta, serta dilengkapi dengan sayap burung Garuda setinggi 17 meter dan tiang bendera setinggi 79 meter.
Fasilitas lainnya termasuk api abadi, lanskap, dan plaza yang tersebar di area seluas 1.915 meter persegi.
Baca Juga: Polemik, Paskibraka Dilarang Berhijab Saat Bertugas HUT RI ke-79 di IKN
Tiang bendera setinggi 79 meter di Taman Kusuma Bangsa memecahkan rekor MURI sebagai yang tertinggi di Indonesia, dan mungkin di dunia.