Redakan Asam Lambung Tanpa Membatalkan Puasa, Gunakan Cara Ini

By dwi kurnia
3 Min Read

Rasa sakit yang diakibatkan asam lambung tinggi tentunya bisa mengganggu puasa di bulan Ramadan. Ada berbagai cara untuk meredakan asam lambung tanpa membatalkan puasa.

Dokter spesialis penyakit dalam RSUD Kota Tangerang dr Marcellinus Maharsidi mengatakan, meredakan asam lambung ketika puasa dapat dilakukan dengan cara berbaring dan meninggikan kepala menggunakan tumpukan bantal tanpa harus membatalkan puasa.

“Bisa juga melonggarkan pakaian agak tidak terlalu sesak. Selain itu, bisa juga dengan tidur menghadap ke kiri untuk mencegah lambung semakin naik ke kerongkongan,” kata dokter Marcellinus dilansir dari Antara, Sabtu (23/3/2024).

- Advertisement -

Baca juga: Ramai Boikot Kurma dari Israel, Ini Tips Memilih Kurma

Baca juga: Manfaat Kurma Berbeda dengan Makanan Manis Lainnya

Leave a comment