Resep dan Cara Memasak Sayur Bening Bayam Jagung yang Enak dan Bergizi

By Alexander
2 Min Read
Resep sayur bening bayam jagung (Youtube)

Sayur bening bayam jagung merupakan salah satu masakan sayur yang cukup populer di Indonesia.

Masakan ini terbuat dari bahan-bahan yang mudah didapat dan harganya juga sangat terjangkau, sehingga cocok untuk dijadikan menu sehari-hari.

Sayur bening bayam jagung memiliki rasa yang segar dan gurih, serta kaya akan nutrisi. Bayam mengandung vitamin A, vitamin C, dan zat besi yang baik untuk kesehatan mata, kulit, dan daya tahan tubuh.

- Advertisement -

Baca juga: Resep dan Cara Memasak Sayur Gambas dan Tahu Santan

Jagung juga mengandung vitamin C, vitamin B, dan serat yang baik untuk kesehatan pencernaan.

Resep Sayur Bening Bayam Jagung

Berikut ini adalah resep sayur bening bayam jagung yang enak dan bergizi:

Bahan-bahan:

  • 1 ikat bayam
  • setengah bonggol jagung, pipil
  • 3 siung bawang merah iris3 sdm minyak goreng
  • 600 ml air
  • 1 sdt kaldu ayam bubuk non msg, yang ada msg cukup setengah sdt aja
  • 2 sdt kaldu jamur bubuk
    1 sdt garam

Cara Memasak Sayur Bening Bayam Jagung:

  1. Tuang minyak ke dalam wajan, tumis bawang merah hingga harum, masukkan bayam, tumis hingga agak layu. Tuangkan air biarkan mendidih dulu kemudian masukkan jagung;
  2. Tambahkan kaldu jamur bubuk, kaldu ayam bubuk, dan garam. Aduk-aduk hingga rata, setelah itu lakukan tes cicip rasanya. Masak sampai tingkat kematangan bayam yang disukai, selera masing-masing;
  3. Setelah dicicip rasanya sudah pas, angkat dan tiriskan. Sajikan sayur bening bayam jagung ini dengan lauk pauk seperti tempe, ikan sambal pindang, bakwan dan lauk yang lainnya.

Tips:

  • Masak sayur bening bayam jagung jangan terlalu lama, cukup 1 menit saja
  • Sayur bening bayam jagung tidak disarankan untuk dipanaskan dua kali atau berulang, cukup sekali masak
  • Sayur bening bayam jagung harus habis saat itu juga!

Baca juga: Resep dan Cara Memasak Sayur Nangka Muda Santan Pedas

Demikianlah informasi resep masakan tentang sayur bening bayam jagung yang enak dan bergizi. Semoga informasi ini dapat menginspirasi para pembaca untuk membuat menu masakan yang sehat bagi keluarga. Selamat mencoba

Leave a comment