Risiko Kematian Dini bagi Penderita Diabetes di Bawah Usia 40 Tahun

By dwi kurnia
3 Min Read
Risiko Kematian Dini bagi Penderita Diabetes di Bawah Usia 40 Tahun. (Foto: Ilustrasi/Freepik)

Penderita diabetes meningkat

Amanda Adler, salah satu penulis studi ini, menyatakan bahwa jumlah orang yang didiagnosis dengan diabetes tipe 2 meningkat signifikan dalam 30 tahun terakhir.

“Bukti yang ada menunjukkan bahwa diabetes tipe 2 yang muncul pada usia muda, ditandai dengan kadar glukosa darah tinggi lebih awal dan bertahan lebih lama, bisa lebih agresif dibandingkan dengan yang terjadi pada usia lebih tua,” ujarnya.

Dia menjelaskan bahwa kondisi ini dapat menyebabkan penurunan fungsi sel β—sel di pankreas yang bertanggung jawab memproduksi insulin—lebih cepat, serta meningkatkan risiko komplikasi seperti penyakit jantung dan ginjal.

- Advertisement -

Dr. Beryl Lin, penulis utama studi, menekankan perlunya lebih banyak penelitian yang difokuskan pada perawatan yang disesuaikan untuk mencegah komplikasi diabetes pada orang muda.

“Kita perlu memahami mengapa orang dewasa muda dengan diabetes tipe 2 menghadapi risiko komplikasi yang lebih besar dan bagaimana kita dapat membantu kelompok rentan ini, yang harus hidup dengan diabetes sepanjang hidup mereka,” tambahnya.

Baca juga: Jaga Kesehatan Usus, Bermanfaat untuk Kecantikan Kulit

*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya

Leave a comment