Akses Vaksin Mpox
Dalam upaya menangani wabah Mpox, Kemenkes RI terus berusaha menyediakan vaksin MVA-BN. Namun, ketersediaan vaksin masih terbatas, sehingga prioritas vaksinasi diberikan kepada daerah-daerah yang sudah melaporkan kasus Mpox.
“Vaksin Mpox saat ini terbatas dan digunakan pada sasaran prioritas di daerah yang dilaporkan adanya kasus. Lalu, khusus di Bali, karena akan dilaksanakan pertemuan internasional (Indonesia Africa Forum pada 1-3 September 2024) di mana ada beberapa peserta dari daerah terjangkit sehingga diperlukan adanya upaya mitigasi risiko untuk mencegah penularan Mpox,” jelas Prima Yosephine.
Baca Juga: Mengenal Cacar Monyet, Dinyatakan Darurat Kesehatan Global oleh WHO hingga Menkes Siapkan Vaksin
Menurut laporan “Perkembangan Situasi Penyakit Infeksi Emerging Minggu Epidemiologi ke-33 Tahun 2024 periode 11-17 Agustus 2024,” Indonesia telah melaporkan 88 kasus konfirmasi Mpox dari tahun 2022 hingga 2024, yang tersebar di Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Timur, Kepulauan Riau, dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Prima kembali mengingatkan masyarakat tentang cara penularan Mpox.
*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.