Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting membuka kemenangan skuad putra Indonesia atas Inggris pada babak kualifikasi grup Piala Thomas 2024, Sabtu (27/4/2024).
Ginting menang telak atas Harry Huang melalui dua gim langsung dengan skor 21-8, 21-15, dalam tempo 35 menit pada laga yang digelar di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China.
“Cara main dengan kondisi yang ada, pasti agak berbeda. Fokus ke cari cara main yang tepat, dan lawan pastinya punya strategi sendiri (yang diterapkan), jadinya perubahan-perubahan itu yang bisa bikin poin,” kata Ginting dilansir dari Antara, Sabtu (27/4/2024).
Ini merupakan kali kelima Ginting masuk dalam skuad bulu tangkis putra Indonesia untuk Piala Thomas 2024. Dalam empat edisi sebelumnya, tim putra Indonesia selalu membawa pulang medali. Indonesia meraih medali perunggu pada edisi 2018, perak pada edisi 2016 dan 2022, serta emas pada edisi 2020.
Baca juga: Vakum Juara 2 Tahun, Rinov/Pitha Juara di Spain Masters 2024