Inggris Larang Penjualan Mobil ICE Mulai 2030

By yenny hardiyanti
2 Min Read
Suasana di Kota London, Inggris. (FOTO: Pixabay)

INVERSI.ID – Memahami tren kendaraan listrik terus meningkat di berbagai wilayah di seluruh dunia, pemerintah Inggris telah menetapkan untuk tidak lagi memperbolehkan produsen otomotif menjual kendaraan ICE di negara tersebut mulai 2030. Kendaraan ICE sebutan untuk kendaraan berbahan bakar fosil, Internal Combustion Engine.

Arena EV mengabarkan bahwa ketegasan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah terhadap lingkungan dan juga kehidupan di masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan.

Melansir dari Antara, Dengan hanya lima setengah tahun tersisa, negara ini akan segera beralih dari seperlima penjualan mobil baru yang menggunakan tenaga listrik menjadi kendaraan yang sepenuhnya menggunakan tenaga listrik.

- Advertisement -

Komitmen yang berani ini diharapkan untuk bisa diterima dengan baik oleh masyarakat dan juga konsumen otomotif di negara tersebut.

Baca Juga: Toyota Siapkan 40 Unit bZ4X Dukung Upacara HUT ke-79 RI di IKN

Sehingga, nantinya masyarakat akan senantiasa terbiasa untuk menggunakan dan mengendarai kendaraan yang sepenuhnya listrik di masa mendatang.

Leave a comment