Menlu Retno Buka Festival Wow Indonesia! di AS

By yenny hardiyanti
3 Min Read
Sejumlah pengunjung mencicipi kopi Indonesia dalam “Specialty Coffee Expo” yang diselenggarakan di McCormick Place, Chicago, Amerika Serikat, pada pada 12-14 April 2024. (FOTO: KBRI Washington DC).

INVERSI.ID – Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Retno Marsudi membuka Festival WOW Indonesia! yang diadakan pada 25 Agustus 2024 di depan gedung Kongres AS Capitol Hill di Washington, D.C.

“Meskipun secara geografis terpisah jarak yang luas, namun Indonesia dan AS memiliki banyak kesamaan, antara lain keragaman masyarakat, toleransi, demokrasi serta komitmen terhadap HAM dan rule of law,” kata Menlu Retno di acara itu, sebagaimana rilis pers Kedutaan Besar RI (KBRI) Washington DC, seperti dilansir dari Antara, Jumat, 30 Agustus 2024.

Menlu Retno mengatakan bahwa Indonesia dan AS memiliki banyak kesamaan. Oleh karena itu, ia menilai kedua negara perlu semakin memperkuat persahabatan, agar terjalin semakin banyak kerja-sama yang saling menguntungkan dan berkontribusi bagi perdamaian dan stabilitas dunia.

- Advertisement -

Dalam pidato pembukaannya itu, Menlu juga menggarisbawahi komitmen Indonesia untuk meningkatkan kerja sama dengan AS di berbagai bidang.

Baca Juga: BI, Bank Korea dan Kemenkeu Korea Sepakat Gunakan Rupiah-Won dalam Transaksi Perdagangan

Kerjasama tersebut antara lain menciptakan rantai pasok global yang berketahanan, mineral kritis dan transisi energi, dengan prinsip inklusifitas.

Leave a comment