Tarot adalah film horor Hollywood yang akan tayang perdana di bioskop Indonesia mulai 7 Mei 2024.
Film ini disutradarai oleh Spenser Cohen dan Anna Halberg yang mengisahkan misteri entitas di kartu tarot dan berubah menjadi nyata, sekaligus mengancam jiwa.
Lewat kartu tarot yang umumnya digunakan untuk kepentingan spiritual dan meramal nasib, justru akan menghadirkan situasi mencekam dan mengerikan.
Baca juga: Jadwal Tayang Drama Korea Frankly Speaking
Sejumlah aktor dan aktris populer Hollywood akan membintangi film ini, diantaranya Olwern Fouere, Jacob Batalon, hingga Harriet Slater.
Sinopsis Film Tarot
Film Tarot berkisah tentang sekelompok anak muda yang ceroboh dengan sengaja melanggar aturan suci pembacaan kartu tarot.
Aturan yang dilanggar tersebut adalah, dimana masing-masing tidak boleh menggunakan tumpukan kartu milik orang lain.
Tanpa mereka sadari, sekelompok anak muda tersebut telah melepaskan kejahatan yang terperangkap di dalam kartu tarot tersebut.
Mereka kemudian harus berhadapan dengan takdir dan berakhir dalam perlombaan melawan kematian.
Baca juga: Jadwal Tayang Young Babylon
Disisi lain, mereka juga harus mengindari masa depan yang diramalkan dalam bacaan dari kartu tarot tersebut.
Apakah sekelompok anak muda ini berhasil selamat dari ramalan mengerikan itu?