Tak Mengubah Pilihan Capres-Cawapresnya
Bahkan menurut LSI, ada sekitar 75 persen menyatakan tak akan mengubah pilihan capres-cawapresnya. Sementara responden yang mengaku masih mungkin mengubah pilihannya sebesar 25 persen.
Baca Juga: Jelang Debat Ketiga Pilpres 2024, Panelis Harap Para Capres Jelaskan Strategi Pertahanan
Dengan begitu, lanjut Djayadi Hanan, potensi perpindahan suara cukup besar dan diperkirakan kemungkinan terjadi dua putaran di Jawa Timur, dinamika suara dukungan untuk paslon tampaknya masih cukup dinamis.
Baca Juga: TKN Jamin Prabowo Tak Serang Capres Lain saat Debat Ketiga Pilpres 2024
“Berarti kan potensi untuk terjadi perpindahan suara cukup besar. Karena itu diperkirakan selain mungkin akan terjadi dua putaran di Jawa Timur, dinamika suara dukungan untuk masing-masing pasangan calon tampaknya masih cukup dinamis,” jelas Djayadi.