Kebakaran ruko di Tangerang
Dugaan sementara, lanjut Ujat, penyebab kebakaran ruko di Tangerang ini adalah adanya kebocoran tabung gas. Sebab, berdasarkan keterangan keluarga saat kejadian, penghuni ruko atau korban sedang memasak mi instan di dapur ruko.
“Korban sedang memasak mi di dapur dan menimbulkan kebocoran gas,” ujar Ujat.
Berdasarkan laporan, Ujat menyebut dalam peristiwa kebakaran itu terdapat korban jiwa, yakni penghuni ruko Bernama Rizki (32), korban ditemukan terjebak di dalam kamar mandi.
“Korban berada di kamar mandi terkunci di dalam karena sang istri sedang belanja bahan baku ayam goreng dan rolling door dikunci oleh sang istri,” sebut Ujat.
Baca juga: Koper Penumpang Bandara Soetta Dibobol, Lima Porter Ditangkap Polisi
Dia menambahkan, dalam penanganan kebakaran itu, petugas berhasil memadamkan api sekitar satu jam lebih dengan menerjunkan dua unit mobil pemadam dan 10 personel.
“Petugas berhasil memadamkan api sekitar satu jam, dan kendaraan yang dikerahkan sebanyak dua unit dengan 10 personel,” imbuhnya.