Habib Bahar bin Smith ditembak oleh orang yang tak dikenal (OTK) pada Jumat, 12 Mei 2023. Hingga kini, kondisi Habib Bahar bin Smith usai tertembak dalam keadaan sehat bahkan bisa berkomunikasi dengan baik.
Pimpinan Pondok Pesantren Tajul Alawiyyin ditembak saat memeriksa kondisi mobilnya di Kemang, Bogor.
Lebih lanjut, Kuasa hukum Habib Bahar bin Smith, Ichwan Tuankotta, mengatakan soal Habib Bahar bin Smith dalam keadaan baik usai ditembak oleh OTK. Dia memastikan Habib Bahar bin Smith bisa berkomunikasi dengan baik bersama tim kuasa hukumnya.
Kronologi Penembakan Habib Bahar bin Smith
Habib Bahar bin Smith yang merupakan pimpinan Pondok Pesantren Tajul Alawiyyin itu, pada awalnya tengah mengendarai mobilnya pada Jumat, 12 Mei 2023, sekitar pukul 08.00 atau 09.00 WIB.
Namun, saat asyik mengendarai mobilnya, pimpinan Pondok Pesantren Tajul Alawiyyin itu merasa ada yang aneh dan langsung turun guna memeriksa kondisi mesin mobilnya.
Saat itulah, Habib Bahar bin Smith ditembak oleh orang tak dikenal (OTK). Atas kejadian ini, pihak kuasa hukum Habib Bahar bin Smith, sudah melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Kemang Resor Bogor.
Kuasa Hukum Habib Bahar bin Smith Lapor Polisi
Menanggapi hal tersebut, kuasa hukum Habib Bahar bin Smith telah melaporkan kejadian ini ke pihak kepolisian.
Menurut Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Ibrahim Tompo, laporan yang tertuang dalam Laporan Polisi Nomor LP/–/B/V/2023/SPKT/POLSEK KEMANG/POLRES BOGOR/POLDA JABAR. Tengah dalam proses penyelidikan. Sebab, saat kejadian Habib Bahar bin Smith ditembak, tidak ada saksi yang menyaksikan kejadian tersebut.
Lalu, menurut Kapolres Bogor, AKBP Iman Imanuddin, mengatakan pihaknya telah menerima laporan dari Habib Bahar bin Smith soal penembakan yang dialami saat memeriksa kondisi mesin mobilnya.
Lebih lanjut, atas kejadian Habib Bahar bin Smith, pihak kepolisian juga telah membentuk tim untuk menyelidiki laporan Habib Bahar bin Smith ditembak.