Taman Margasatwa Ragunan, lebih akrab disebut Kebun Binatang Ragunan atau Ragunan Zoo, merupakan salah satu destinasi wisata favorit masyarakat DKI Jakarta selama libur Idul Adha.
Melalui unggahan akun Instagram @ragunanzoo, Sabtu (15/6/2024), tempat wisata ini akan tetap beroperasi selama libur dan cuti bersama hari raya Idul Adha 2024.
Namun, terdapat penyesuaian jam operasional Kebun Binatang Ragunan selama tanggal merah, yakni pada Senin (17/6/2024) dan Selasa (18/6/2024). Berikut informasi jam buka dan harga tiket masuk Ragunan Zoo selama Idul Adha 2024:
Baca juga: 5 Rekomendasi Wisata Kuliner di Bogor yang Wajib Dicoba
Jam buka Ragunan selama Idul Adha 2024
Dilansir dari laman resmi, Taman Margasatwa Ragunan akan buka dengan jam operasional khusus pada 17-18 Juni 2024 sebagai berikut:
Senin, 17 Juni 2024
Jam operasional mulai 09.00-16.00 WIB.
Selasa, 18 Juni 2024
Jam operasional normal, mulai 07.00-16.00 WIB.
Sementara itu, pada Rabu (19/6/2024), Kebun Binatang Ragunan akan tutup dalam rangka libur satwa.
Penutupan ini sebagai ganti libur yang seharusnya berlangsung setiap Senin. Namun, mulai Kamis (20/6/2024), wisatawan dapat berkunjung seperti biasanya.
Baca juga: 5 Rekomendasi Wisata Museum di Bogor untuk Liburan yang Edukatif