Juara Liga 1 2023/2024, Erick Thohir Apresiasi Persib Bandung hingga Singgung VAR

By Anisa
3 Min Read
Juara Liga 1 2023/2024, Erick Thohir Apresiasi Persib Bandung hingga Singgung VAR (Foto: Instagram/@erickthohir)

Ketua Umum Persatuan Sepal Bola Seluruh Indonesoa (PSSI) Erick Thohir mengapresiasi Persib Bandung setelah berhasil menang dengan membawa pulang trofi Liga 1 2023/2024 pada Jumat, 31 Mei 2024.

Lewat akun Instagramnya, eks Presiden Inter Milan itu memberikan selamat kepada tim arahan Bojan Hodak atas prestasi itu.

Trofi 2024 ini menjadi gelar liga kedelapan yang diraih tim kebanggaan Bobotoh sepanjang sejarah, atau yang ketiga sejak format berubah dari Perserikatan ke Liga Indonesia.

- Advertisement -

Diketahui bahwa Persib tercatat bertahta pada 1937, 1959/1961, 1986, 1989/1990, 1993/1994, 1994/1995, dan 2014. Prestasi ini menjadikan Maung Bandung menjadi tim tersukses kedua setelah Persija Jakarta.

Apresiasi Erick Thohir

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu pun mengacungi jempol atas prestasi gemilang Persib pada musim ini.

“Selamat Persib Bandung yang berhasil menjadi juara Liga 1 Musim 2023-2024,” tulis Erick Thohir.

Baca Juga: Hasil Final Championship Series Leg Kedua: Persib Bandung Juara Liga 1

Dalam keterangannya, Erick Thohir juga mengapresiasi perjuangan klub-klub kasta tertinggi kompetisi sepak bola Tanah Air.

“Terima kasih untuk seluruh klub yang sudah berpartisipasi dan ikut menyukseskan kompetisi Liga 1 musim ini,” ujarnya.

Leave a comment